BEAUTY OIL TREATMENT SAAT PUASA


Assalamualikum readers, masih semangat kan menjalani ibadah puasa nya? Pastinya dong yaaa harus selalu semangat.

Oh iya, biasanya saat puasa kita sering banget mengalami kulit kering! Setuju kan teman-teman. Baik itu area sekitar bibir, tumit, sikut, telapak tangan atau area kulit lain yang kering bersisik (busik).

Hal ini memang umum terjadi saat kondisi cuaca panas, atau lama berada di ruang ber-AC. Tapi saat puasa seperti sekarang ini, masalah kulit kering bisa saja terjadi karena kulit kita mengalami dehidrasi akibat berkurang nya cairan yang masuk kedalam tubuh. Penyebab lainnya bisa karena memang kondisi bawaan kulit yang dominan kering, atau pola asupan yang kurang serat dan mineral saat sahur dan berbuka, juga cara yang kurang tepat dalam penggunaan skin care, sehingga masalah kulit kering pun terjadi.

Apalagi cuaca siang hari Jakarta sekarang lagi ekstrim banget! dua jam di luar rumah rasanya seperti gosong, belum lagi kalau kita memang banyak kegiatan ke luar dan bertemu banyak orang. Wahhh cukup jadi PR ya masalah kulit ini untuk mengatasinya.
Teman-teman juga pasti gak mau dong memberikan kesan buruk di setiap kegiatannya hanya karena kulit kering.  

Masalah kulit ini memang susah-susah gampang untuk merawatnya, meskipun banyak sekali klinik kecantikan yang ada saat ini dan mudah ditemui, bahkan mereka menawarkan banyak treatment yang bisa mengatasi masalah kulit dalam satu kali  perawatan, tapi tetap saja kalau kita nya salah ambil tindakan akan berakibat fatal. Yang tadinya ingin kulit cantik, bersih, berkilau, malah timbul masalah baru seperti komedo, pori-pori besar, kulit mengelupas, kemerahan, ketergantungan produk, iritasi lain, sampai oily skin.

Nah, sebenarnya ada cara mudah untuk mengatasi kulit kering ini. Dan kali ini aku ingin memberikan informasi untuk teman-teman semua, karena cara yang aku lakukan ini sudah diterapkan sejak aku masih kecil.

Penggunaan beauty oil rutin setiap malam sebelum tidur sudah menjadi hal biasa, bahkan hampir tidak terlewat. Kalau waktu kecil aku lebih sering pakai coconut oil, setelah remaja menuju dewasa aku beralih ke olive oil untuk dibalur ke bagian tubuh sebelum tidur. Cara ini benar-benar efektif dan membuahkan hasil yang maksimal untuk kulit aku yang semula kering. Karena penggunaannya yang rutin aku pun terbebas dari kulit pecah-pecah, bahkan di saat puasa seperti sekarang.


Untuk beauty oil nya sendiri, aku memang random penggunaan produk nya. Karena dulu lebih sering pake oil yang punya mama, kalau sekarang sih aku sudah bisa memilih produk beauty oil yang sesuai dengan kulit aku yaitu produk Wangsa Jelita.

Beauty Oils-Olio Wangsa Jelita

Di kemasan yang aku punya ini yaitu beauty oil olio, harga nya affordable dan manfaatnya untuk kulit aku juga pas. Jadi, teman-teman bisa menggunakan beauty oil yang sesuai dengan pilihan teman-teman untuk mengaplikasikan nya di malam hari sebelum istirahat. Dengan penggunaan secara rutin, teman-teman pasti bisa merasakan perbedaan nya. Kalau aku jadi lebih segar ketika bangun tidur karena kulit nya jadi lembab dan kenyal. 


Oh iya, penggunaan beauty oil di saat puasa sekarang juga lebih di utamakan bagi aku. Kemana-mana pasti aku bawa karena  beauty oil nya travel size, jadi aman dan tetep bisa oles-oles di waktu istirahat. Kenapa aku lebih mengutamakan beauty oil? karena aku ingin tetap memiliki kulit sehat, cerah dan bebas kering.  Selain itu, penggunaan beauty oil juga minim efek samping dan low budget for skin care routine.

So…selamat mencoba ya supaya di saat puasa tetap bisa cantik karena kulit kita sehat. 



4 comments:

  1. Selama hamil aku pake Wangsa jelita anti stretchmarks itu Mbak^^ lumayan ampuh usir selulitbpas hamil, jadi pengen beauty oil yg lainnya nih hehe tfs ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hail Mba, aku pun sama suka pake yang anti stretchmarks kalo lagi red days :)
      Yang almond oil untuk wajah juga enak :)
      Ok, salam kenal ya :-)

      Delete
  2. Halo Mba Avinda, aku pun pernah coba produk wangsa jelita yang coconut untuk pijat. Tapi yg mba punya harus tak coba juga. Thanks sharing nya ya Mba Avinda. Salam kenal :)

    ReplyDelete
  3. Kayaknya aku perlu coba ne mbak, thanks sharingnya ya!

    ReplyDelete

copyright © . all rights reserved. designed by Color and Code

grid layout coding by helpblogger.com